Terkini.Id, Langsa – DR. Muzakkir Samidan Prang, SH, MH, M.Pd kembali dipercayakan memimpin Pengurus Daerah (PD) Aljam’iatul Washiyah Kota Langsa periode 2020-2025.
Hal itu disampaikan Muzakkir Samidan, di Langsa, Sabtu 26 Desember 2020, dimana kepercayaan ini merupakan amanah untuk mengibarkan Aljam’iatul Washliyah di bumi Syariat Islam ini.
Penetapan tersebut dilakukan secara aklamasi, disampaikan setelah mendengar masukan dari semua peserta dari Pengurus Daerah, Pengurus Cabang, Pengurus Ranting, dan Perwakilan Organisasi Bagian Alwashliyah Kota Langsa. Dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-3 Al Jam’iyatul Washliyah Kota Langsa.
Ketua Pengurus Wilayah (PW) AlJam’iyatul Washliyah Aceh, Prof. DR. Farid Wajdi Ibrahim, MA di Hotel Harmoni Langsa, Sabtu, 26 Desember 2020.
Berharap, Aljam’iyatul Washliyah kota Langsa dapat melahirkan kepemimpinan yang kuat dan memilki karekter untuk dapat bersama-sama bersinergi dengan Pemkab kota Langsa, guna untuk mewujudkan masyarakat sejahtera secara lahir dan batin.
Pimpinan Sidang Pleno, Muzakkir, S.Pd.I saat Pleno berlangsung Memutuskan, Secara aklamasi DR. Muzakkir Samidan Prang, SH, MH, M.Pd untuk kembali memimpin Aljam’iyatul Washliyah Kota Langsa periode 2020-2025,” katanya saat membacakan keputusan musda.
Dalam keputusan yang sama, peserta musda juga menerima laporan pertanggungjawaban PD Alwashliyah Kota Langsa periode 2015-2020 dengan segala kelebihan dan kekurangannya.
Sebelum pimpinan sidang Pleno Muzakir, S.Pd.I membacakan salinan putusan musda, masing-masing Ketua PC Alwashliyah kecamatan menyampaikan tanggapannya terhadap laporan pertanggungjawaban PD Alwashliyah Kota Langsa periode 2015-2020.
Dalam rapat pleno tersebut, tidak satupun PC Alwashliyah tingkat kecamatan yang menolak dan bahkan meminta DR. Muzakkir Samidan Prang melanjutkan kepemimpinan lembaga tersebut untuk periode kedua.
Setelah mendengar tanggapan dari semua Pengurus Cabang dan Pengurus Ranting Alwashliyah se-Kota Langsa, Muzakkir, S.Pd.I kembali menegaskan, bahwa seluruh peserta sepakat mengusulkan kembali DR. Muzakkir Samidan Prang untuk kembali memimpin Alwashliyah Kota Langsa periode II untuk lima tahun ke depan. (Tim/Irwan)